Cara mulai trading

Bagaimana cara kerja trading?

Trading adalah aktivitas yang menyilakan Anda menghasilkan uang dari fluktuasi harga berbagai aset, seperti pasangan mata uang, komoditas, dan saham. Ada beberapa cara untuk menempatkan posisi trading (transaksi fixed-time dan Forex), tetapi metodenya sama:

1. Buat prediksi dinamika ke depan perubahan harga — naik atau turun.

2. Pilih jumlah uang untuk ditempatkan pada prediksi ini (trading).

3. Tentukan rentang waktu trading Anda.

4. Klik tombol Naik atau Turun untuk membuka transaksi.

article image

Anda dapat melakukan semua ini di platform trading yang menyediakan kuotasi pasar live. Saat membuka grafik, misalnya EUR/USD, Anda bisa melihat gerakan harga periode sebelumnya berikut perubahannya saat ini.

Pola-pola grafik dan perkakas yang tersedia di platform trading akan membantu Anda membuat keputusan trading terinformasi — yaitu memilih transaksi Naik atau Turun.

Anda juga bisa menyusun rencana kapan trading dan berapa uang yang digunakan. Rencana seperti ini disebut strategi trading.

article image

Pada gambar di atas, Anda bisa melihat harga menembus pola persegi panjang ke bawah — ini menandakan harga akan turun.

Anda bisa menambah deposit dengan beberapa klik di Olymptrade.

Apakah trading itu mudah?

Menggunakan platform trading itu mudah: klik tombol, dan buka atau tutup transaksi. Namun, trading tidaklah semudah itu.

Simak beberapa penyebab kegagalan dalam trading.

1. Terburu-buru buka transaksi. Harga berbagai aset finansial terus berubah. Akibatnya, Anda bisa merasa terdorong untuk membuka transaksi secepat mungkin. Namun, terburu-buru seringkali berujung penilaian dan hasil buruk.

2. Trading emosional. Tiap transaksi pada gilirannya akan menghasilkan atau merampas uang Anda. Tidak heran Anda akan merasakan emosi kuat dalam prosesnya, baik positif maupun negatif. Emosi selalu mempersulit untuk berpikir jernih.

3. Kurang ilmu. Ada godaan besar untuk trading tanpa belajar cara melakukannya dengan benar. Meski latihan dan pengalaman pribadi penting, pengetahuan yang tepat tentang cara menganalisa grafik dan mengatur risiko juga diperlukan.

Selanjutnya

Di pelajaran berikutnya, Anda akan mempelajari tentang apa yang dibutuhkan untuk jadi trader sukses.